Dani Struktur Data


Sesuai dengan intruksi yang diinformasikan oleh mas agus, mahasiswa bimbingannya dihimbau untuk menerangkan struktur data sesuai apa yang telah di pahami. Berhubungan dengan hal tersebut saya selaku mahasiswa bimbingannya mulai belajar lagi dan baca baca buku atau bahan mata kuliah universitas lain yang sudah didownload, dan berusaha untuk memahaminya.

Apa yang sebenarnya dimaksud dengan struktur data???

Kumpulan objek data yang saling berkaitan dan memiliki aturan yang kemudian digolongkan berdasar operasi untuk memanipulasinya.

Contoh data yang terstruktur adalah ; ARRAY, RECORD, LIST, STACK, QUEUE.

  1. ARRAY

Sepenggal penjelasan tentang ARRAY.

  • Elemen-elemen array haruslah bertipe data sama (tidak harus berupa integer) dan bisa berisi nilai yang sama atau berbeda-beda.

  • Elemen-elemen array tersusun secara berderet dan dapat diakses secara random di dalam memori.

  • Array memiliki alamat yang besebelahan/berdampingan tergantung lebar tipe datanya.

  • Array dapat berupa array 1 dimensi, 2 dimensi, bahkan n-dimensi.

Deklarasi array

Var var_array : array (range_index) of tipe_data ;

  • Var nilai : array (1..20) of integer;

char jenny [20];
dapat menampung karakter sampai 20 karakter

Array yang sudah dipesan, misalnya 20 tempat tidak harus diisi semuanya, bisa saja hanya diisi 5 elemen saja, baik secara berurutan maupun tidak. Namun pada kondisi yang tidak sepenuhnya terisi tersebut, tempat pemesanan di memori tetap sebanyak 20 tempat, jadi tempat yang tidak terisi tetap akan terpesan dan dibiarkan kosong.

INISIALISASI ARRAY

Untuk menginisialisasi array, elemen-elemen array diletakkan diantara tanda kurung.

Contoh :

  • Int arr [ 5 ] = { 1, 3, -3, 5, 2 } ;

2.RECORD

Sebuah record rekaman disusun olehbeberapa field. Tiap field berisi data daritipe dasar / bentukan tertentu. Recordmempunyai kelebihan untuk menyimpansuatu sekumpulan elemen data yang berbeda-beda tipenya (di banding array).

Contoh , sebuah record dengan empat buah field

Field1

Field2

Field4

Field4

Sintax

type

nama_record = record

identifier_1 : tipe_data_1;

:

:

identifier_n : tipe_data_n;

end;

var variabel : nama_record;

Array dari Record

type tanggal = record

bulan, hari, tahun : integer;

end;

var birthdays : array[1..10] of tanggal;

3. POINTER

Pointer : variabel yang berisi alamat memori

Bentuk Umum : Type *variable name;

  • Type adalah tipe dasar pointer

  • Variable name adalah nama variabel pointer

  • * adalah operator memori untuk mengembalikan nilai variabel pada alamatnya yang ditentukan oleh operand.

DEKLARASI POINTER

Type pengenal = ^simpul;

Simpul = tipe;

4. LIST

  • List : umpulan objek data yang bertipe sama

  • Elemen-elemennya dapat dihapus atau ditambahkan secara dinamis

Data1

List dgn pointer

Data2

data pointer

5. STACK

Pengertian Stack

– Stack atau tumpukan

– Bersifat LIFO (Last In First Out)

– Benda yang terakhir masuk ke dalam stack akan menjadi benda pertama

yang dikeluarkan dari stack

– Contohnya, karena kita menumpuk Compo di posisi terakhir, maka Compo

akan menjadi elemen teratas dalam tumpukan. Sebaliknya, karena kita

menumpuk Televisi pada saat pertama kali, maka elemen Televisi menjadi

elemen terbawah dari tumpukan. Dan jika kita mengambil elemen dari

tumpukan, maka secara otomatis akan terambil elemen teratas, yaituCompo juga.

Operasi-operasi/fungsi Stack

Push : digunakan untuk menambah item pada stack pada tumpukan

paling atas

Pop : digunakan untuk mengambil item pada stack pada tumpukan paling

atas

Clear : digunakan untuk mengosongkan stack

IsEmpty : fungsi yang digunakan untuk mengecek apakah stack sudah

kosong

IsFull : fungsi yang digunakan untuk mengecek apakah stack sudah

Penuh

Deklarasi STACK dengan struct dan array data

typedef struct STACK{

int top;

char data[10][10]; //misalkan : data adalah array of string

//berjumlah 10 data, masing-masing string

//menampung maksimal 10 karakter

};

Deklarasi/buat variabel dari struct

STACK tumpuk;

Inisialisasi Stack

– Pada mulanya isi top dengan -1, karena array dalam C dimulai dari 0,

yang berarti stack adalah KOSONG!

– Top adalah suatu variabel penanda dalam STACK yang menunjukkan

elemen teratas Stack sekarang. Top Of Stack akan selalu bergerak

hingga mencapai MAX of STACK sehingga menyebabkan stack PENUH!

– Ilustrasi stack pada saat inisialisasi:

Fungsi IsFull

– Untuk memeriksa apakah stack sudah penuh?

– Dengan cara memeriksa top of stack, jika sudah sama dengan

MAX_STACK-1 maka full, jika belum (masih lebih kecil dari MAX_STACK-1)

maka belum full

– Ilustrasi:

Fungsi Push

– Untuk memasukkan elemen ke stack, selalu menjadi elemen teratas stack

– Tambah satu (increment) nilai top of stack terlebih dahulu setiap kali ada

penambahan elemen stack, asalkan stack masih belum penuh, kemudianisikan nilai baru ke stack berdasarkan indeks top of stack setelah

ditambah satu (diincrement)

– Ilustrasinya:

6. QUEUE

Queue = Antrian

Elemen yang pertama kali masuk ke antrian akan keluar pertama kalinya FIFO (first in first out)

DEQUEUE adalah mengeluarkan satu elemen dari suatu Antrian

deklarasi

#define MAX 8

typedef struct{

int data[MAX];

int head;

int tail;

} Queue;

Queue antrian;

OPERASI-OPERASI PADA QUEUE

Create()

o Untuk menciptakan dan menginisialisasi Queue

o Dengan cara membuat Head dan Tail = -1

IsEmpty()

o Untuk memeriksa apakah Antrian sudah penuh atau belum

o Dengan cara memeriksa nilai Tail, jika Tail = -1 maka empty

o Kita tidak memeriksa Head, karena Head adalah tanda untuk kepala

antrian (elemen pertama dalam antrian) yang tidak akan berubahubah

o Pergerakan pada Antrian terjadi dengan penambahan elemen

Antrian kebelakang, yaitu menggunakan nilai Tail

IsFull()

o Untuk mengecek apakah Antrian sudah penuh atau belum

o Dengan cara mengecek nilai Tail, jika Tail >= MAX-1 (karena MAX-1

adalah batas elemen array pada C) berarti sudah penuh

Dequeue()

o Digunakan untuk menghapus elemen terdepan/pertama dari Antrian

o Dengan cara mengurangi counter Tail dan menggeser semua

elemen antrian kedepan.

o Penggeseran dilakukan dengan menggunakan looping

Demikian hasil pemaparan saya tentang struktur data dari array sampai Queue, saya harap apa yang telah saya simpulkan dapat dipahami oleh temen2 yang membacanya.

Namun saya rasa masih ada banyak kekurangan, karena disini kita sama sama belajar dan saling melengkapi.


Leave a Reply